Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Buku Siswa-Guru Kelas 12 SMA-SMK Kurikulum 2013 Revisi 2018

Sampul Buku Siswa-Guru Kelas 12 SMA - MA dan SMK - MAK Kurikulum 2013 Revisi 2018 Semester 1 dan 2

Buku siswa dan buku guru untuk kelas XII/12 SMA - MA dan SMK - MAK yang diunggah pada tulisan ini didesain dengan menggunakan kurikulum 2013. Edisi yang digunakan adalah edisi revisi tahun 2018. Cakupan semester yang digunakan adalah semester 1 dan semester 2.

SEKILAS BUKU SISWA DAN BUKU GURU KELAS XII/12 SMA - MA DAN SMK - MAK KURIKULUM 2013 EDISI REVISI 2018


Buku guru dan buku siswa kelas XII ini diperuntukkan sebagai pegangan dalam proses pembelajaran. Pengguna dari buku ini adalah para guru dan siswa atau peserta didik atau pengguna lain yang berkepentingan dengan pendidikan secara umum di Indonesia. Perubahan peraturan, perkembangan jaman, dan umpan balik dari pengguna buku telah menyebabkan revisi dari edisi-edisi sebelumnya sehingga sampailah buku kelas XII untuk jenjang menengah atas dan kejuruan ini pada edisi revisi tahun 2018. Meskipun telah melalui beberapa penyesuaian dan perbaikan dibandingkan dengan edisi sebelumnya, kritik dan umpan balik yang konstruktif tetaplah dibutuhkan supaya buku menjadi terus relevan dan berkualitas sesuai dengan peraturan negara dan perkembangan jaman.

Seperti telah disinggung sebelumnya, buku tetaplah harus relevan dengan regulasi negara dan perkembangan jaman. Kesatuan antara materi dan regulasi dianggap sebagai hal penting di Indonesia sebagai salah satu sarana untuk mempererat persatuan dan kesatuan bangsa. Hal ini menjadi masuk akal manakala kita berkaca dari sistem pendidikan di Malaysia. Di Negara Jiran tersebut diperbolehkan untuk membuka sekolah vernakular atau vernacular school yang kira-kira berarti sekolah untuk etnis tertentu, dalam hal ini adalah etnis China dan India. Sekolah untuk etnis tertentu ini diperbolehkan menggunakan bahasa pengantar sesuai bahasa etnis tersebut. Pengelompokan etnis dan bahasa etnis dalam satu sekolah menyebabkan banyak nonetnis Melayu yang tidak bisa menggunakan bahasa tersebut. Lain halnya dengan Indonesia dimana kurikulum 2013 sebagai basis acuan pembelajaran diberlakukan kepada seluruh sekolah. Bahasa Indonesia paling tidak menjadi mata pelajaran wajib yang harus diajarkan di sekolah-sekolah. Pada kasus ini keberadaan buku pegangan yang materinya telah melalui telaah resmi dari pemerintah menjadi jembatan menuju persatuan dan kesatuan bangsa. Oleh sebab itu, buku dan isi buku sebagai acuan pembelajaran tidak terlepas dari peranan regulasi negara.

Kurikulum 2013 sendiri menjadi kurikulum wajib yang harus diacu pada pendidikan dasar dan menengah. Kurikulum 2013 sebagai pengganti Kurikulum 2006 tentu saja tidak statis. Ia berubah-ubah sesuai dengan perkembangan jaman. Namun demikian, pikiran atau desain dasar dari Kurikulum 2013 tersebut tetap dipertahankan. Hal ini dapat dibuktikan dengan perubahan peraturan mengenai kompetensi inti dan kompetensi dasar pada pendidikan dasar dan menengah misalnya. Kompetensi inti dan kompetensi dasar pada pendidikan dasar dan menengah saat ini diatur dengan peraturan terbaru, yaitu Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 37 Tahun 2018 Tentang Kompetensi Inti dan Kompetensi Dasar Pelajaran Pada Kurikulum 2013. Hal ini menunjukkan bahwa kurikulum 2013 merupakan sesuatu yang dinamis.

Buku Siswa Kelas 12 SMA - MA dan SMK - MAK Kurikulum 2013 Revisi 2018 Semester 1 dan 2

Buku siswa yang diunggah pada tulisan ini tidak mencakup semua mata pelajaran. Hanya beberapa saja namun cukup layak untuk diunggah. Mata pelajaran yang diunggah pada tulisan ini meliputi Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Matematika, Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti, Sejaran Indonesia, dan Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKn). Seperti telah disinggung sebelumnya, edisi yang diunggah adalah edisi revisi tahun 2018. Ini berbeda dengan tulisan sebelumnya untuk buku kelas X dan kelas XI yang masih menggunakan edisi revisi tahun 2017.Pada saat tulisan ini diunggah, buku kurikulum 2013 edisi revisi tahun 2018 adalah edisi revisi yang paling mutakhir.

Setiap buku siswa untuk kelas 12 jenjang sekolah menengah atas dan sekolah menengah kejuruan ini merupakan penjabaran dari kompetensi inti dan kompetensi dasar untuk jenjang SMA dan SMK. Setiap buku tentu saja telah mengalami proses yang panjang mulai dari penulisan, penyuntingan, sampai dengan penerbitan.

Buku siswa kelas XII/12 yang diunggah pada tulisan ini merupakan versi elektronik atau sering pula disebut dengan ebook. Pembuatan buku dengan model elektronik seperti ini merupakan sebuah keniscayaan jaman dengan mengingat bahwa teknologi informasi dan komunikasi telah berkembang dengan pesat. Namun demikian, buku versi tercetak mungkin merupakan platform terbaik untuk dibaca. Namun versi buku tercetak ini memiliki fleksibilitas berupa mobilitas yang mudah karena ringkas dan harus berada pada gawai yang sekarang ini sudah banyak dimiliki anak-anak usia sekolah menengah atas/kejuruan pada saat sekarang ini.

Sebagai sebuah catatan, buku siswa kelas XII ini merupakan rujukan utama dan otoritatif. Meskipun demikian, buku siswa kelas XII terbitan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan ini bukan satu-satunya rujukan dalam proses pembelajaran. Apalagi pada saat-saat sekarang ini dimana teknologi informasi dan komunikasi sudah sedemikian maju dan berkembang. Namun tentu saja penggunaan sumber lain yang tersebar terutama di internet ini harus sesuai dengan materi pembelajaran yang terikat dengan kompetensi dasar dan kompetensi inti yang telah digariskan oleh negara.

Buku Guru Kelas 12 SMA - MA dan SMK - MAK Kurikulum 2013 Revisi 2018 Semester 1 dan 2

Buku guru kelas XII jenjang sekolah menengah atas dan kejuruan yang diunggah pada tulisan ini merupakan buku pedoman bagi guru dalam melaksanakan proses pembelajaran. Buku guru disusun oleh penulis dengan penuh kehati-hatian dan keseksamaan sehingga ia dapat menjadi rujukan yang berkualitas bagi guru mata pelajaran terkait.

Perjalanan buku guru dengan kurikulum 2013 ini telah mengalami beberapa kali revisi atau perbaikan seperti halnya buku siswa. Perbaikan dilakukan dengan mempertimbangkan perubahan peraturan, dinamika jaman, dan tentu saja feedback atau umpan balik dari para pengguna buku. Revisi demi revisi pada buku guru dan siswa dinyatakan dengan tahun. Terdapat paling tidak tiga kali revisi pada buku versi kurikulum 2013 ini, mulai dari revisi tahun 2016, 2017, dan 2018. Namun gagasan dasar dari kurikulum 2013 tidak pernah lepas dari revisi buku tersebut. Dengan kata lain, filosofi kurikulum 2013 selalu melekat pada setiap buku terlepas dari revisi yang pernah dilakukan.

Meskipun merupakan pegangan utama dan bersifat otoritatif, guru tetap harus mencari sumber belajar lain yang relevan. Era teknologi sekarang ini memungkinkan informasi diperoleh dari mana saja. Siswa yang kreatif pun dapat pula memperoleh informasi tambahan yang relevan dengan materi pembelajaran dengan sangat mudah. Guru sebagai pengabdi ilmu pengetahuan pun dituntut untuk selalu melakukan pembaharuan pengetahuan agar selalu berwibawa dan kompeten di hadapan siswa-siswa atau peserta didiknya.

Seperti halnya buku siswa kelas XII SMA - MA dan SMK - MAK, buku guru yang diunggah pada tulisan ini juga terbatas hanya beberapa mata pelajaran, antara lain Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKn), Matematika, Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti, dan Sejarah Indonesia. Jika telah mendapat materi buku mata pelajaran lain, perubahannya akan diunggah pada halaman ini.

DOWNLOAD BUKU SISWA-GURU KELAS 12 SMA - MA DAN SMK - MAK KURIKULUM 2013 REVISI 2018 SEMESTER 1 DAN 2


Untuk mempermudah pembaca melakukan proses pengunduhan, materi berkas unduhan (download) ditata dengan membagi berkas unduhan berdasarkan tipe buku, yakni buku siswa dan buku guru. Proses mengunduh dapat dilakukan dengan langsung tanpa pembaca harus melakukan review terhadap berkas yang hendak diunduh.

Berikut adalah tautan download Buku Siswa-Guru Kelas 12 SMA - MA dan SMK - MAK Kurikulum 2013 Revisi 2018 Semester 1 dan 2:

BUKU SISWA
BUKU GURU
Demikian tulisan ini diunggah. Terima kasih telah sudi berkunjung ke situs kami. Jika terdapat kekurangan pada tulisan ini, masukan dan umpan balik pembaca sangatlah diapresiasi.

Posting Komentar untuk "Buku Siswa-Guru Kelas 12 SMA-SMK Kurikulum 2013 Revisi 2018"